Breaking News

Karir Politik Iman di Golkar Gimana? Ini Kata Tatu



BANTENPERSPEKTIF.COM, SERANG --- Nasib Ketua DPD Partai Golkar Kota Cilegon  ibarat ada di ujung tanduk. Padahal tak mudah merebut posisi bergengsi tersebut. Butuh puluhan tahun untuk berada di posisi itu, tapi apa daya Iman Ariyadi terpaksa harus berurusan dengan hukum pasca ditangkap KPK pada Jumat (22/9/2017) malam.

Ratu Tatu Chasanah, Ketua DPD Partai Golkar Propinsi Banten saat dimintai tanggapan terkait penangkapan kader Golkar tersebut, mengatakan bahwa keluarga besar Partai Golkar turut prihatin dengan peristiwa tersebut. "Kami prihatin atas tertangkapnya Iman Ariyadi oleh KPK," kata Tatu kepada BantenPerspektif.Com, Sabtu (23/9/2017).

Saat ditanyakan proses internal Golkar yang punya masalah hukum? Tatu mengatakan bahwa pihaknya menyerahkan sepenuhnya proses tersebut sebagaimana hukum yang berlaku. "Tentu dengan tetap berpegang pada asas pra duga tak bersalah, tapi secara prinsip kita serahkan kepada proses hukum," kata Tatu.

Ditambahkan Tatu, secara organisasi Golkar harus tetap berjalan apalagi menghadapi sejumlah momentum politik. Untuk itu, DPD Golkar Banten akan menunjuk Plt.Ketua DPD Golkar Cilegon.


Sumber: Wawancara
Redaksi: BantenPerspektif.Com


BACA JUGA:

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close