Breaking News

Di Depan Santri, Ini yang Disampaikan Tatu



BANTENPERSPEKTIF.COM, KAB.SERANG --- Pondok Pesantren Darunnajah 14 Serang diharapkan turut serta dalam mencerdaskan bangsa.

Demikian disampaikan Bupati Serang, Ratu Tatu  Chasanah di depan para santri Pondok Pesantren Darunnajah 14 Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, Senin (23/10/2017).

"Kami berharap dengan adanya PonPes Darunnajah di Serang bisa membantu mencerdaskan anak bangsa," kata Tatu.

Ditambahkan Tatu, dengan adanya santri dari luar Kabupaten Serang bisa ikut mempromosikan pariwisata ke luar sehingga banyak yang tahu.

Kunjungan Tatu kali ini merupakan kali ketiganya ke PonPes Darunnajah 4. Dalam kunjungan kali ini, Bupati Serang menghadiri Deklarasi Kecamatan dan Desa Stop BAB Sembarangan tingkat Kabupaten yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Serang yang dipusatkan di Stadion Darunnajah 14.

Deklarasi tersebut turut  dihadiri oleh Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa dan sejumlah pejabat di Kabupaten Serang.

Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14 terus berkiprah dalam dunia pendidikan dengan ikut serta mencerdaskan anak bangsa, sampai saat ini santri berasal dari Sabang sampai Merauke, semuanya mengenyam pendidikan di  Kabupaten Serang, ada dari Aceh, dari Papua dan dari Kabupaten Serang sendiri.

 “Santri kita berasal dari Sabang sampai Merauke,” ungkap Ust Fajar Suryono dalam kata sambutannya.

Menurutnya, dengan Sinergi antara Kabupaten Serang dengan Pesantren Darunnajah diharapkan mampu mempercepat perkembangan pesantren khususnya Pesantren Darunnajah.

“Yayasan Darunnajah mendirikan empat pesantren di Kabupaten Serang, Darunnajah 3, Darunnajah 4, Darunnajah 14, dan Darunnajah 17,” ungkap Ust Fajar Suryono.

 dalam kalimat sambutannya. Dengan Synergy Kekuatanku, Kekuatanmu, menjadi Kekuatan Kita, insyaallah Darunnajah akan besar.

Sumber : Press Release Darunnajah 4
Editor : Karnoto

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close