Breaking News

Jadi Staf Khusus Presiden, Anak Konglomerat Digaji Rp 51 Juta per Bulan


BANTENPERSPEKTIF.COM, NASIONAL - Putri Tanjung, Chief Executive Officer (CEO) CreativePreneur yang tak lain puteri konglomerat tanah air yaitu Chairul Tanjung kini menjadi Staf Khusus  Presiden Jokowi setelah resmi ia diangkat beberapa hari lalu.

Lalu berapa gaji Putri Tanjung dengan jabatan barunya tersebut? Menurut informasi yang beredar ia akan mendapatkan gaji sebesar Rp 51 juta per bulan. Tugas utama staf khusus seperti yang pernah disampaikan Presiden Jokowi saat mengenalkan Putri Tanjung adalah melakukan inovasi.

Belum diketahui apa yang dimaksud inovasi dalam pemerintahan khususnya sebagai Staf Khusus Presiden. Putri Tanjung meniti bisnisnya dari nol kendati sang Ayah adalah konglomerat ternama di Indonesia.

Seperti diketahui, Chairul Tanjung merupakan Big Bos TransCorp. Dokter gigi jebolan Universitas Indonesia ini juga memiliki jejaring usaha lain yang bergerak disejumlah sektor, seperti perbankan (Bank Mega), properti, ritel dan media.

Kehadiran sejumlah generasi milenial dalam istana tentu menimbulkan pro kontra. Sebagian menaruh harapan besar akan kerja mereka tetapi tidak sedikit pula yang menyangsikan kinerja mereka. Alasanya pengelolaan bisnis dengan pemerintahan berbeda, sedangkan mereka terbiasa ekspresif saat mengelola bisnis. (DBS)

Type and hit Enter to search

Close