BANTENPERSPEKTIF.COM, PARLEMEN - Menyikapi mewabahnya Virus Corona di Indonesia dan luar negeri, Fraksi PKS DPRD Propinsi Banten telah menginstruksikan agar anggota parlemen di DPRD Banten membatasi kunjungan ke luar daerah, terutama daerah yang sudah ditemukan ada kasus Corona.
Instruksi ini disampaikan secara resmi oleh Fraksi PKS DPRD Banten hari ini Sabtu (12/03/2020) yang langsung disampaikan oleh Ketua Fraksi PKS Juheni M Rois.
Selain membatasi anggotanya kunjungan ke luar daerah, Fraksi PKS juga meminta kepada Pemprov Banten agar segera melakukan rapat koordinasi dengan DPRD dan pihak terkait untuk menyamakan persepsi langkah apa yang akan dilakukan untuk mengansitipasi penyebaran Virus Corona di Banten.
Fraksi PKS juga meminta Sekretariat DPRD Banten untuk menyediakan hand sanitizer di seluruh ruangan dan meningkatkan kebersihan kawasan DPRD Banten.
Hal ini penting agar seluruh anggota, staff, pegawai dan masyarakat yang memiliki keperluan di kantor DPRD Propinsi Banten dapat beraktifitas dengan nyaman.
Sementara imbauan kepada masayarakat, Fraksi PKS DPRD Banten meminta kepada seluruh masyarakat untuk mematuhi arahan khususnya dari tenaga kesehatan, agar diri, keluarga dan lingkungan terjaga dari Virus Corona.
Tak kalah pentingnya, Fraksi PKS juga mengajak kepada masyarakat Banten yang beragama Islam agar mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan memperbanyak istighfar, bertaubat dari segala dosa dan menjauhkan diri dari berbagai kemaksiatan.
Sumber : Press Release
Editor : Karnoto
Foto : Fraksi PKS
0 Komentar