BANTENPERSPEKTIF.COM | KOTA SERANG | Logo HUT Kota Serang ke-13 banyak menuai kritik dan sindirian dari netizen.
Ini tak lain karena logo resmi event yang dibuat Pemkot Serang terkesan dibuat kurang elegan terutama desain logo, diantaranya pemilihan jenis font yang ada di logo tersebut.
Tulisan Aja Kendor dan tema HUT yaitu "Membangun Bersama, Sehat Kotanya, Kuat Kotanya" fontnya tampak tidak elegan, ukuranya tidak proporsional dan penempatanya tidak pas.
Belum lagi posisi tulisan dan beasarnya font yang terlihat tidak proporsional. Tak hanya itu, gambar menara dan angka tiga pun tidak indah dan tidak proporsional. Menara Banten dan angka 3 yang bewarna biru tampak tidak jelas ukurannya tidak proporsional sehingga terlihat asal - asalan.
"Padahal banyak tim kreatif Kota Serang yang siap bantu buat logo atau mungkin bisa dilombakan agar lebih tampilan "Ibukota Provinsi" bukan sekelas ,....ahhh sudahlah," tulis Andi Suhud, Praktisi Desain Grafis asal Kota Serang.
Seperti diketahui, 10 Agustus 2020 merupakah hari lahirnya Kota Serang dan sekarang sudah berusia 13 tahun.
Belum ada keterangan resmi dari instansi terkait logo yang dkritik netizen tersebut. Perlu diketahui bahwa logo merupakan salah satu media komunikasi untuk kebutuhan city branding.
Dalam teori Komunikasi Pemasaran Periklanan, logo menjadi representasi city branding sebuah kota atau event. DBS)
0 Komentar