Breaking News

Pemkab Tangerang Terapkan Pelayanan Berbasis Elektronik


BANTENPERSPEKTIF.COM, KAB.TANGERANG - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang bersiap untuk menerapkan Sistem Pelayanan Berbasis Elektronik (SPBE). Hal itu dilakukan untuk mempermudah pelayanan kepada warga Kabupaten Tangerang.

Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Tangerang Taufik Emil mengatakan, SPBE ini menjadi harapan masyarakat Kabupaten Tangerang untuk mempermudah dan mempercepat pelayanan. Oleh karena itu, Pemkab Tangerang segera merespon harapan masyarakat tersebut.

“Dengan pelayanan SPBE ini, masyarakat yang memudahkan pelayanan tidak perlu mengantri dan membawa bermacam-macam persyaratan, cukup dengan mengakses layanan yang nanti akan diterapkan,” kata Taufik berdasarkan keterangan tertulisnya, Rabu (18/11/2020).

Sebelum menerapkan palyanan SPBE ini, lanjut Taufik, pihaknya akan menyamakan persepsi dengan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Tangerang. Meskipun, ada sebagian OPD yang sudah menerapkan pelayanan SPBE. Namun perlu ditingkatkan kembali.

“Intinya, pelayanan berbasis SPBE ini untuk mempermudah dan mempercepat pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya. 

Reporter : Ayatullah Chumaini
Editor : Karnoto

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close