Breaking News

DPP Pecat Marzuki Ali CS, Iti Apresiasi Keputusan DPP

 


BANTENPERSPEKTIF.COM, POLITIK - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Banten Iti Octavia Jayabaya mengapresiasi keputusan tegas yang diambil ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang telah melakukan pemecatan kader yang menjadi penghianat partai.

Iti Octavia Jayabaya mengatakan, keputusan yang diambil ketua DPP atas pertimbangan Dewan Kehormatan Partai Demokrat sangatlah tepat, lantaran menurutnya para kader yang dipecat itu sudah mempunyai rencana jahat untuk mengkudeta ketua umum hasil kongres.

“Kami dari awal di Banten sudah melalukan obrolan tersebut dan telah menyampaikan ke ketua umum (AHY) untuk memecat secara tidak terhormat kader penghianat partai,” katanya kepada awak media. Sabtu (27/2/2021).

Iti menegaskan, seluruh kader di Banten bersepakat dengan keputusan yang diambil oleh DPP yang telah memecat para penghianat.

“Kami DPD serta DPC dan PAC di Banten sudah mengusulkan ke DPP sebelumnya untuk memecat para kader penghianat itu, alhamdulilah sekarang sudah di pecat,” tandasnya.

Seperti diketahui, DPP secara resmi telah memecat sejumlah kader yang dinilai tidak sejalan dengan partai dan melanggar AD/ART Partai Demokrat. Diantara kader yang dipecat yaitu Marzuki Alie. (rls/knt)

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close