BANTENPERSPEKTIF.COM, EVENT - Sarana atau tools aktivasi branding bermacam - macam, salah satunya adalah melalui tools platform blogger. Media ini terbukti ampuh sebagai sarana personal branding bagi seseorang. Tidak heran banyak orang terkenal memulai karirnya sebagai blogger.
Meski demikian tidak sedikit yang belum paham bagaimana cara memanfaatkan blogger sebagai aktivasi personal branding. Untuk itu para blogger mesi belajar dan menambah pengetahuan dari para ahli dan orang yang telah berpengalaman.
Salah satunya adalah Dya Loretta, penulis buku Personal Branding "Me its Me". Dan rencananya ia akan membagikan pengalamannya kepada para blogger melalui event zoom meet yang diselenggarakan oleh Jawara Blogger Indonesia.
Rencananya event ini akan dilaksanakan pada Minggu, 4 Juli 2021 pada pukul 13.30 WIB hingga 15.00 WIB. Acara ini akan dimoderatori oleh Tiara Permata Sari, seorang personal blogger sekaligus anggota Jawara Blogger Indonesia dari Provinsi Banten.
Bagi Anda yang ingin mengikuti acara ini tidak perlu khawatir soal biaya karena gratis. Anda cukup melakukan beberapa hal berikut ini, pertama follow akun instagram @dyaloretta, subscribe channel youtube Dya Loretta, wajib mengulas materi nanti yang ia sampaikan di blognya masing - masing.
Setelah itu Anda melakukan pendaftaran dengan format, Nama_Domisili_No.HP dikirim ke nomow whatsapp 0850 210 290 49. Tidak hanya itu, bagi peserta yang beruntung maka akan mendapatkan door prize tiket gratis virtual concert tentang hasil riset Generasi Z dan Dunia Digital. (rls/kar)
0 Komentar