Breaking News

Termahal, Inilah Sekolah Anak Sultan yang Didirikan Politisi Golkar


PERSPEKTIF.CO.ID, PENDIDIKAN - Jika Anda aktivis sosial media maka pasti pernah melihat di timline akun kita sebuah iklan sekolah yang elit dan memiliki gedung layaknya hotel. Yap, itulah Alexandria Islamic School.

Sekolah ini masuk dalam daftar sekolah termahal di Indonesia. Diketahui untuk masuk ke sekolah ini orangtua harus membayar uang gedung sebesar Rp 30 juta, sedangkan SPP per bulannya mencapai Rp 2,5 juta.

Untuk tingkat SMA, biaya pendaftaran di sekolah itu Rp500.000 dengan uang gedung Rp30 juta. Sementara untuk biaya buku pembelajaran, seragam, dan ekstrakulikuler total Rp 6 juta. SPP bulanan untuk full day school Rp2 juta. Sementara SPP untuk boarding school dua kali lipatnya atau Rp 4 juta.

Sementara untuk tingkat SMP, uang registrasi sama dengan tingkat SMA. Hanya saja uang gedungnya Rp5 juta lebih sedikit dibandingkan tingkat SMA. Total biaya buku pelajaran, seragam, dan ekstrakulikuler sama, yakni Rp6 juta. Besaran SPP pun sama, yaitu Rp2 juta untuk full day school dan Rp4 juta untuk boarding school.

Sekolah yang berada di Jl. Pengasinan Raya No 50 Rawa Lumbu Bekasi Timur, Provinsi Jawa Barat ini memiliki gedung sekolah yang super mewah layaknya hotel bintang lima.

Dan jangan tanya soal fasilitas, sekolah ini memiliki fasilitas komplite, mulai dari laboratorium, masjid, sarana olahraga,guest house, masjid, klinik, perpustakaan, dan lainnya termasuk resto dan kafe. 

Dan tahukah Anda pemilik sekolah ini ? Dia seorang politisi Partai Golkar yang bernama Idris Laena. Aktifitas Idris di dunia politik khususnya di Partai Golkar cukup berliku dan panjang. 5 Tahun silam lalu, dirinya pernah menjadi Caleg dari Dapil Riau namun karena saat itu, belum mendapatkan amanah, Idris tidak terpilih menjadi anggota Dewan. 

Sebelumnya, Idris juga pernah menjadi anggota PAW menggantikan Shaleh Djasid dari Provinsi Riau selama kurang lebih 1 tahun dia menjabat sebagai anggota Dewan dari Komisi VII DPR RI.

Selain politisi, Idris merupakan seorang pengusaha asal kelahiran Riau pada Selasa, 12 Januari 1965. Menurut laman resmi sekolah itu, Alexandria Islamic School terdiri atas SMP dan SMA, baik dengan jenis boarding school dan sekolah fullday.

Sekolah ini berada pada naungan Yayasan Laena International College dan beradasarkan website resminya, kini yayasan tersebut dikelola oleh puterinya Tania Laena Putri yang menjabat sebagai Chairwoman of Laena International Foundation.

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close