Breaking News

Awal Ramadhan, Pemprov Banten Berikan Insentif Guru Swasta



BANTENPERSPEKTIF.COM, RAMADHAN - Pemerintah Provinsi Banten memberikan honor insentif triwulan pertama kepada 15.081 guru honorer SMA, SMK dan SKH swasta pada hari pertama memasuki Ramadhan 1443 Hijriah atau 2 Januari 2022.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten, Tabrani menjelaskan, insentif bagi 15.081 guru SMA, SMK dan SKH swasta di Provinsi Banten akan diberikan pada hari pertama memasuki bulan Ramadhan 1443 Hijriah. Tujuannya insentif ini bisa jadi utk belanja di awal Ramadhan.

“Saya bersyukur insentif guru SMA,SMK dan SKH pada tahun 2022 ini bisa di terima tepat waktu di akhir triwulan pertama dan bertepatan dengan awal Ramadhan 1443 Hijriah, semoga bisa bermanfaat bagi para pengajar itu,” papar Tabrani, Jumat (01/04).

Dijelaskan, para guru tersebut, khususnya yang ada di Provinsi Banten saat ini sudah tersenyum lebar, lantaran besaran honor yang diberikan Pemprov Banten sudah dirasa layak.

Salah seorang guru honorer di SMK PGRI 1 Serang, Yuniarti mengaku bahagia mendapatkan kabar bahwa intensif guru honorer SMK swasta akan di cairkan pada awal Ramadan.

“Alhamdulillah ini yang sangat kita nantikan, kabar baik ini sangat menggembirakan dan sangat meringankan beban kami memasuki Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah,” ujar Yuni, Jumat (1/04/2022).

Dia mengaku, setiap bulan menerima insetif Rp500.000 dari Pemprov Banten. Honor itu dibayar setiap 3 bulan sekali atau Rp1.500.000.

Ia meyakini barisan guru honorer di SMK, SMA, SKH swasta akan mengucapkan terimakasih kepada Gubernur Banten Wahidin Halim dan Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy atas perhatiannya kepada para guru honorer. (dbs)

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close