Meski bukan dari keluarga kalangan atas, lulusan Universitas Indonesia itu mengaku tetap memegang tekad agar bisa mengenyam pendidikan ke luar negeri.
ANABERITA.COM, POLITIK - Walau bukan berasal dari keluarga yang secara ekonomi berlebih, bukan berarti halangan untuk menggapai cita-cita. Hal itu ditunjukkan oleh alumni SMA Negeri 1 Serang, Evita Fajiratur Rohmah.
Warga Kelurahan Bendungan, Kecamatan Cilegon, Kota Cilegon ini mendapatkan beasiswa dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan Republik Indonesia, untuk berkuliah di Columbia University.
Sejak kecil memang dirinya sudah punya cita-cita untuk berkuliah di luar negeri. Maka, untuk mewujudkan cita-citanya itu, gadis cantik ini belajar bersungguh-sungguh.Ia dalam waktu dekat akan terbang ke Amerika untuk melanjutkan pendidikan jenjang magister di Columbia University.
Di sana, perempuan asal Kelurahan Bendungan, Kecamatan Cilegon, Kota Cilegon tersebut akan belajar di Jurusan Social Work.Yang membanggakan, Evita berhasil mengantongi beasiswa selama belajar di kampus yang berada di Kota New York, Amerika Serikat tersebut.
Kepada radarbanten.co.id, Vita bercerita, jika kuliah di negeri Paman Sam itu menjadi cita-citanya sejak masih kecil.
“Sejak kecil sudah mau kuliah di luar negeri. Tapi saya bukan dari keluarga berada. Makanya saya belajar sungguh-sungguh dari kecil,” tutur Vita, Minggu 21 Agustus 2022.
Kata Vita, meski bukan dari keluarga kalangan atas, lulusan Universitas Indonesia itu mengaku tetap memegang tekad agar bisa mengenyam pendidikan ke luar negeri.
Untuk itu, alumni SD Al Azhar, SMP 1 Cilegon, dan SMA Negeri 1 Serang itu bekerja keras dengan belajar secara tekun hingga akhirnya cita-citanya terwujud.
Vita mendapatkan beasiswa dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan Republik Indonesia.Dengan beasiswa itu, biaya kuliah, asuransi kesehatan, serta biaya hidup selama kuliah akan dicover.
Untuk mendapatkan beasiswa itu bukan perkara mudah. Banyak tahapan seleksi yang harus dilalui oleh Vita. Tak hanya itu, ia juga harus bersaing dengan banyak orang.“Karena beasiswanya di dalam dan luar negeri, kemudian aja jenjang S2 dan S3 juga,” kata Vita.
Kemudian rentan waktu antara pengumuman beasiswa dan dimulainya perkuliahan pun sangat mepet, sehingga waktu untuk mempersiapkan segala hal sangat sedikit.
Beruntung, dengan kerja keras, Vita berhasil melewati semua itu. Dalam waktu dekat ia akan berangkat ke Amerika Serikat.“Tanggal 31 Agustus saya udah mulai orientasi. Makanya persiapannya cukup mepet tapi Alhamdulillah kekejar,” ujarnya.
Di sana, Vita mengaku akan lebih mendalami ilmu sosial, isu yang akan menjadi fokus untuk ia dalami adalah tentang Kesehatan Jiwa.
Sebagai perempuan asal Cilegon, Vita mengajak masyarakat terutama perempuan untuk berani maju dan berprestasi. Keadaan ekonomi keluarga tidak boleh menjadi halangan untuk berkembang. Semua bisa diwujudkan dengan kerja keras.
Sumber:RadarBanten
0 Komentar